Senin, 31 Oktober 2016

Disaat Pemilu AS, Rusia Merencanakan Serangan Besar-besaran ke Aleppo


Koran Sejagad - Presiden Rusia Vladimir Putin bersiap untuk meluncurkan serangan militer besar-besara ke kota Aleppo memanfaatkan jeda politik di Washington selama pemilihan presiden. Begitu laporan yang didapat dari sumber intelijen Barat.

Menurut sumber itu, pemimpin Rusia tersebut bisa meluncurkan serangan awal pekan ini saat ia mencoba untuk membantu sekutunya, Presiden Bashar al-Assad, mengamankan wilayah timur Aleppo yang dikuasai pemberontak.

Rusia hanya aka mengguankan kapal induknya dalam serangan yang mengancam kehidupan 275 ribu orang yang masih tinggal di daerah itu. "Kami pikir Rusia di ambang melakukan serangan militer besar-besaran ke Aleppo.

Mungkin ada konsekuensi kemanusiaan yang signifikan," kata sumber. Sementara itu dilaporkan tiga kapal selam Rusia telah terlihat melewati Laut Irlandia dalam perjalanan untuk bergabung dengan serangan terhadap pemberontak di kota Suriah.

Puluhan ribu orang telah tewas dalam serangan udara yang dilakukan oleh rezim Suriah dan Rusia yang menghantam daerah pemukiman dan menghancurkan sekolah serta rumah sakit. Rusia sendiri sebelumnya menyatakan telah menghentikan serangan di Aleppo selama 13 hari. Bukan hanya Angkatan Udara Rusia, hal serupa juga dilakukan oleh Angkatan Udara Suriah.(Times)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar